Tidak perlu dielakkan lagi, SEO (Search Engine Optimization) adalah hal vital yang wajib diperhatikan dalam kegiatan blogging. Tapi, tidak semua teknik SEO yang sebelumnya kita anggap bakal berhasil, malah bisa berakibat sebaliknya, bukannya muncul di halaman pertama malah terkena Google Sandbox atau hilang dari peredaran SERP.
Sebenarnya SEO itu masih sebuah misteri yang sulit ditebak, dan bisa dipastikan hanya Google saja yang mengetahuinya. Ada banyak teori-teori tentang SEO bertebaran di internet, tapi kita tidak tau juga 100% kebenarannya. Setelah blogwalking ke beberapa blog lokal dan luar, akhirnya saya menemukan 5 kesalahan dalam teknik SEO yang harus kita hindari:
1. Mengandalkan PageRank
Ups, maaf kalau ada yang kurang setuju. Memang, semakin tinggi PageRank sebuah blog, semakin berkesempatan pula blog tersebut ada di puncak SERP. Tapi yang membuat Saya kaget, Google menjelaskan bahwa PageRank hanyalah satu diantara dua ratus faktor penentu dalam menentukan hasil pencarian di mesin pencari, saklek. Ini memberikan suntikan semangat juga khususnya kepada saya pribadi untuk tetap meningkatkan kualitas artikel walaupun blog agusmunawar.com ini baru PageRank hiji, alias 1
2. Menulis Artilek yang Pendek
Nah, ini adalah kebiasaan Saya, menulis artikel singkat yang penting padat makna. Ternyata, hal ini tidak disukai oleh Google atau juga para pembaca. Bagaimana tidak, artikel pendek ternyata bisa mencerminkan artikel tersebut tidak berkualitas dan akhirnya 'dicuekin' oleh Google saat ia crowl artikel pendek tersebut. Setelah saya tau tentang hal ini, Insyaallah kedepannya agusmunawar.com tidak lagi menyajikan artikel yang hanya atau kurang dari 400 kata, maafkan ya..
3. Membeli Link
Jual beli link memang bukan suatu yang aneh lagi dalam dunia blogging. Kedua belah pihak, baik si pembeli maupun penjual (broker) akan saling untung. Tapi, dibalik keuntungan sang pembeli yang dapat menghasilkan banyak kunjungan dengan membeli dan memasang link di website dengan banyak pengunjung, ternyata website yang membeli link tersebut terkadang akan ditandai oleh Google sebagai link Ilegal.
Saya langsung terpikir, apakah kegiatan tukar link juga termasuk teknik SEO yang salah? jika dihubung-hubungkan sih ya nyambung juga, tapi itu cuma pikiran liar Saya saja, selanjutnya biar Google yang menentukan. Kalau boleh kasih saran, daripada mahal-mahal beli link dan dianggap ilegal Oleh Google, lebih baik pakai cara klasik yaitu perbanyak blogwalking dan berkomentar dengan menanam link disana.
4. Artikel Copas
Kalau dipikir-pikir, segala yang dilakukan makhluk hidup adalah hasil dari meniru. Contoh kecilnya, balita yang sedang tumbuh, mereka pasti meniru lingkungan dan orang disekitarnya, baik prilaku atau kebiasaan-kebiasaan orang disekitar pasti ia tiru (lha, kok jadi ngawur ke balita segala). Tapi di dunia blogging, meniru atau mencopy paste artikel mentah-mentah merupakan hal yang sangat menjengkelkan, apalagi sampai tidak mencantumkan link sumber, makin menyebalkan.
Google pun benci dengan tindakan para blogger klepto ini. Artikel hasil duplikat secara otomatis akan dihapus dari hasil pencarian. Kalau Anda merasa kegiatan copy paste Anda akan sukses tanpa ketahuan, itu salah besar, Google bisa lebih pintar.
Solusinya, lakukan teknik ATMO (wah apa tuh ya ATMO), Amati, Tiru, Modifikasi dan Optimasi. Kesalahan yang banyak dilakukan para blogger, termasuk saya, adalah setelah memodifikasi, tidak dilakukan optimasi untuk dapat berada pada peringkat terbaik dalam mesin pencari. Langkah optimasi tersebut bisa dilakukan dengan ping setelah mem-publish postingan, blogwalking dan berkomentar disana, dan teknik-teknik optimasi blog lainnya yang mungkin sudah Anda tahu.
5. Tidak Melakukan SEO Dengan Baik
Disini intinya, walaupun SEO itu luas pengertian dan penerapannya, jangan sampai Anda merasa bahwa teknik SEO yang sudah Anda lakukan hanya sia-sia saja. Justru akan sia-sia jika kita hanya diam dan tidak berusaha meningkatkan kualitas artikel dan blog agar punya reputasi baik oleh mesin pencari Google, yang notabenya adalah mesin pencari nomor hiji di dunia.
Nah, jika Anda terlanjur melakukan semua atau salah satu dari kegiatan yang menyebabkan SEO berantakan alias amburadul, yuk sama-sama kita kembali ke jalan yang benar, haha..
0 komentar sobat dream cyber comunity :
Posting Komentar
komentar yang tidak sopan akan di hapus...terima kasih :-*